Posts tagged ‘Bulan Kitab Suci 2009’

BULAN KITAB SUCI KEUSKUPAN AGUNG SEMARANG

Pertemuan II

HEROISME IMAN: TAAT SETIA KEPADA ALLAH, TEGAS MENOLAK ILAH-ILAH

Pengantar

Membela iman di zaman ini, rasa-rasanya menjadi suatu hal yang tidak mudah dilakukan, bukan karena sulit tetapi karena kurangnya militansi iman di dalam diri umat beriman. Tantangan zaman menyebabkan orang melihat iman pun dari sisi untung rugi: untuk apa aku membela imanku mati-matian kalau ternyata tidak menguntungkan hidupku di dunia ini? Apa untungnya aku mempertahankan imanku?

Dalam pertemuan pertama minggu lalu, kita disadarkan bahwa membela iman adalah suatu keutamaan yang harus dikembangkan di dalam hati setiap umat beriman, teristimewa dikembangkan dalam kebersamaan sebagai Gereja. Tentu saja, kita tidak harus sampai mengadakan perang suci seperti Matatias, yang mempertaruhkan nyawa mempertahankan kesucian Bait Allah. Akan tetapi, semangat seperti Matatias tersebut perlu dibangun di dalam setiap diri umat beriman.

Pada pertemuan kedua ini, kita akan diajak untuk merenungkan militansi iman dari sisi yang berbeda. Kisah tentang ibu dan ketujuh anaknya mengajak kita untuk merenungkan keberanian dalam menghadapi siksaan, penderitaan dan bahkan hukuman mati demi iman. Dari kisah ini, kita dapat merenungkan dan menimba kekuatan iman bahwa keyakinan akan adanya kebangkitan badan dan kehidupan kekal, menggerakkan orang untuk teguh dan berani menghadapi penderitaan bahkan kematian demi iman.

Pembacaan Teks Kitab Suci: 2 Makabe 7:1-42

1.Terjadi pula yang berikut ini: Tujuh orang bersaudara serta ibu mereka ditangkap. Lalu dengan siksaan cambuk dan rotan mau dipaksa oleh sang raja untuk makan daging babi yang haram. 2.Maka seorang dari antara mereka, yakni yang menjadi juru bicara, berkata begini: “Apakah yang hendak baginda tanyakan kepada kami dan apakah yang hendak baginda ketahui? Kami lebih bersedia mati daripada melanggar hukum nenek moyang.” 3.Maka geramlah sang raja, lalu diperintahkannya untuk memanaskan kuali dan kancah. 4.Segera setelah semuanya menjadi panas diperintahkanlah oleh sang raja, agar lidah juru bicara itu dipotong, kepalanya dikuliti dan tangan serta kakinya dikerat dengan disaksikan oleh saudara-saudara lain itu serta ibu mereka. 5.Setelah orang itu dipuntungkan seluruhnya, maka sang raja menyuruh untuk membawa orang yang masih bernafas itu ke api dan menggorengnya di dalam kuali. Sementara uap dari kuali itu merata luas, maka saudara-saudara lain serta ibu mereka mengajak untuk mati secara perwira. 6.Kata mereka: “Tuhan Allah melihat ini. Ia sungguh-sungguh menghibur kita, sebagaimana dahulu dinyatakan oleh Musa dalam lagu bantahan yang memberikan kesaksian ini: Ia akan menghibur hamba-hamba-Nya.” 7.Setelah yang pertama berpulang secara demikian lalu yang kedua dibawa untuk disiksa. Setelah kulit kepalanya serta rambutnya dikupas oleh mereka, maka bertanyalah mereka kepadanya: “Maukah engkau makan sebelum badanmu disiksa anggota demi anggota?” 8.Jawabnya dalam bahasanya sendiri: “Tidak!” Dari sebab itu maka pada gilirannya ia pun disiksa juga sama seperti yang pertama. 9.Ketika sudah hampir putus nyawanya berkatalah ia: “Memang benar kau, bangsat, dapat menghapus kami dari hidup di dunia ini, tetapi Raja alam semesta akan membangkitkan kami untuk kehidupan kekal, oleh karena kami mati demi hukum-hukum-Nya.” 10.Sesudah itu maka yang ketiga disengsarakan. Ketika diminta segera dikeluarkannya lidahnya dan dengan berani dikedangkannya tangannya juga. 11.Dengan berani berkatalah ia: “Dari sorga aku telah menerima anggota-anggota ini dan demi hukum-hukum Tuhan kupandang semuanya itu bukan apa-apa. Tetapi aku berharap akan mendapat kembali semuanya dari pada-Nya!” 12.Sampai-sampai sang raja sendiri serta pengiringnya pun tercengang-cengang atas semangat pemuda itu yang memandang kesengsaraan itu bukan apa-apa. 13.Sesudah yang ketiga berpulang, maka yang keempat disiksa dan dipuntungkan secara demikian pula. 14.Ketika sudah dekat pada akhir hidupnya berkatalah ia: “Sungguh baiklah berpulang oleh tangan manusia dengan harapan yang dianugerahkan Allah sendiri, bahwa kami akan dibangkitkan kembali oleh-Nya. Sedangkan bagi baginda tidak ada kebangkitan untuk kehidupan.” 15.Sesudah itu segera yang kelima dibawa ke situ dan disengsarakan. 16.Sambil menatap sang raja berkatalah ia: “Meskipun baginda fana juga, namun baginda mempunyai wewenang atas manusia untuk berbuat sesuka hati baginda, tetapi baginda jangan menyangka Allah telah meninggalkan bangsa kami. 17.Baiklah baginda dengan sabar menunggu saja, niscaya baginda akan menyaksikan kebesaran kekuasaan Tuhan. Baginda akan mengalami bagaimana baginda sendiri serta keturunan baginda akan disengsarakan oleh Tuhan!” 18.Sesudah dia maka dibawalah yang keenam ke situ. Ketika sudah hampir menemui ajalnya berkatalah ia: “Jangan berpikir salah oleh karena kami menderita sengsara ini oleh sebab diri kami sendiri, oleh karena kami telah berdosa kepada Allah kami. Itulah sebabnya maka hal-hal yang mengherankan telah menimpa diri kami. 19.Tetapi baginda jangan menyangka bahwa baginda akan terluput dari hukuman. Sebab baginda sudah memerangi Allah.” 20.Tetapi terutama ibu itu sungguh mengagumkan secara luar biasa. Ia layak dikenang-kenangkan baik-baik. Ia mesti menyaksikan ketujuh anaknya mati dalam tempo satu hari saja. Namun demikian, itu ditanggungnya dengan besar hati oleh sebab harapannya kepada Tuhan. 21.Dengan rasa hati yang luhur. Dengan semangat jantan dikuatkannya tabiat kewanitaannya lalu berkatalah ia kepada anak-anaknya: 22.”Aku tidak tahu bagaimana kamu muncul dalam kandunganku. Bukan akulah yang memberi kepadamu nafas dan hidup atau menyusun bagian-bagian pada badanmu masing-masing! 23.Melainkan Pencipta alam semesta yang membentuk kelahiran manusia dan merencanakan kejadian segala sesuatunya. Dengan belas kasihan-Nya Tuhan akan memberikan kembali roh dan hidup kepada kami, justru oleh karena kamu kini memandang dirimu bukan apa-apa demi hukum-hukum-Nya.” 24.Adapun raja Antiokhus mengira bahwa ibu itu menghina dia dan ia menganggap bicaranya suatu penistaan. Anak bungsu yang masih hidup itu tidak hanya dibujuk dengan kata-kata, tetapi sang raja juga menjanjikan dengan angkat sumpah bahwa anak bungsu itu akan dijadikannya kaya dan bahagia, asal saja ia mau meninggalkan adat istiadat nenek moyangnya. Bahkan ia akan dijadikannya sahabat raja dan kepadanya akan dipercayakan pelbagai jabatan Negara. 25.Oleh karena pemuda itu tidak menghiraukannya sama sekali, maka sang raja memanggil ibunya dan mendesak, supaya ia menasehati anaknya demi keselamatan hidupnya. 26.Sesudah ia lama mendesak barulah ibu itu menyanggupi untuk meyakinkan anaknya. 27.Kemudian ia membungkuk kepada anaknya lalu dengan mencemoohkan penguasa yang bengis itu berkatalah ia dalam bahasanya sendiri: “Anakku, kasihanilah aku yang sembilan bulan lamanya mengandungmu dan tiga tahun lamanya menyusuimu. Aku pun sudah mengasuhmu dan membesarkanmu hingga umur sekarang ini dan terus-menerus memeliharamu. 28.Aku mendesak, ya anakku, tengadahlah ke langit dan ke bumi dan kepada segala sesuatunya yang kelihatan dan di dalamnya. Ketahuilah bahwa Allah tidak menjadikan kesemuanya itu dari barang yang sudah ada. Demikian pun bangsa manusia dijadikan juga. 29.Jangan takut kepada algojo itu. Sebaliknya, hendaklah menyatakan diri sepantas kakak-kakakmu di masa belas kasihan kelak.” 30.Ibu itu belum lagi mengakhiri ucapannya itu, maka berkatalah pemuda itu: “Kami menunggu siapa? Aku tidak mentaati penetapan raja. Sebaliknya aku taat pada segala ketetapan Taurat yang sudah diberikan oleh Musa kepada nenek moyang kami. 31.Niscaya baginda yang menjadi asal usul segala malapetaka yang menimpa orang-orang Ibrani tidak akan terluput dari tangan Allah. 32.Memanglah kami ini menderita oleh sebab dosa-dosa kami sendiri. 33.Kalau pun Tuhan yang hidup itu murka sebentar kepada kami untuk menegur dan memperbaiki kami, namun Ia pasti akan berdamai lagi dengan hamba-Nya. 34.Tetapi baginda, orang yang paling fasik dan paling keji di antara sekalian manusia, janganlah meninggikan diri dengan sia-sia dan tertipu oleh harapan yang tak pasti, meskipun baginda sekarang dapat menjatuhkan tangan baginda kepada abdi-abdi Sorga. 35.Sebab baginda belum juga terluput dari pengadilan Yang Mahakuasa dan Allah Pengawas. 36.Adapun saudara-saudara kami mendapat minuman kehidupan kekal karena perjanjian Allah, setelah mereka menderita sengsara sementara. Sedangkan baginda akan mendapat hukuman yang adil atas kecongkakan baginda oleh karena pengadilan Allah. 37.Sama seperti kakak-kakakku aku pun hendak menyerahkan jiwa ragaku juga demi hukum-hukum nenek moyang. Dan aku berseru kepada Allah, semoga Ia segera kembali mengasihani bangsa kami, dan semoga dengan pencobaan dan deraan baginda dibawa-Nya untuk mengakui, bahwa Dialah Allah yang esa. 38.Semoga kemurkaan Yang Mahakuasa yang secara adil berkecamuk atas seluruh bangsa kami itu berhenti dengan diriku dan dengan diri kakak-kakakku.” 39.Dengan meluap-luaplah kemurkaannya sang raja menyuruh untuk memperlakukan anak bungsu itu dengan lebih bengis daripada yang lain-lain. Sebab ia sakit hati karena cemooh itu. 40.Demikianlah anak muda itu berpulang dengan tak bercela, hanya dengan penuh kepercayaan pada Tuhan. 41.Ibu itu mati paling akhir sesudah anak-anaknya. 42.Dengan ini kisah tentang perjamuan-perjamuan korban dan aniaya yang melampaui batas itu mudah-mudahan telah cukup diterangkan.

Pendalaman Teks

1. Kisah ibu dan tujuh anaknya yang mati sebagai martir untuk membela keyakinan iman ini merupakan kisah yang paling mengharukan dari kedua kitab Makabe. Raja Antiokhus IV Epifanes menjajah bangsa Yahudi dengan penuh kekerasan. Kekerasan juga diperlakukan dalam bidang agama. Bangsa Yahudi dipaksa untuk menyembah dewa-dewa Yunani dan dipaksa melanggar perintah Taurat. Pada suatu kali dihadapkan kepadanya seorang ibu dengan tujuh anak laki-lakinya. Raja Antiokhus memaksa mereka melanggar Taurat. Mereka diperintah untuk memakan daging babi, yang bagi orang Yahudi termasuk daging haram. Jika mereka tidak mau menaati perintah raja, mereka akan dihukum mati dengan siksaan yang amat mengerikan. Algojo sudah siap untuk memotong-motong tubuh mereka dan memasukkannya ke dalam kuali penggorengan. Hukuman yang amat biadab itu dipakai sebagai ancaman, namun ibu dan ketujuh anak itu tetap teguh pada Hukum Taurat. Mereka lebih memilih mati dengan cara yang amat mengerikan itu daripada melanggar hukum Tuhan yang diwariskan oleh nenek moyang mereka. Anak yang pertama menanggapi perintah raja dengan penuh ketegasan dan keberanian. Mereka lebih baik mati daripada melanggar hukum nenek moyang. Anak pertama yang menjadi juru bicara bagi saudara-saudaranya itu dihukum mati dengan cara mengerikan, disaksikan oleh ibu dan saudara-saudaranya. Ibu dan saudara-saudaranya tidak menjadi takut dan kehilangan iman kepercayaan. Sebaliknya, mereka justru berniat untuk mati secara perwira demi mempertahankan iman. Satu per satu anak-anak itu dibunuh dengan kejam dan mengerikan. Tinggallah anak bungsu dengan ibunya. Raja berpikir, anak bungsu dan ibunya akan ketakutan lalu memilih menaati perintah raja. Namun, ternyata raja salah sangka. Dengan diberi peneguhan oleh ibunya, si bungsu tetap menolak perintah raja dan memilih mati demi iman, menyusul kakak-kakaknya. Akhirnya, si bungsu itu pun dihukum mati, lalu menyusul ibunya. Apa yang didambakan ibunya kiranya terjadi. Mereka semua akan dikumpulkan lagi di dalam kehidupan kekal.

2. Kisah kematian ini ditulis dengan amat bagus dan mengharukan. Setiap tokoh memberikan argumen mendasar tentang kematian sebagai martir. Jumlah tujuh dalam tradisi Yahudi melambangkan kesempurnaan, karena itu keluarga tersebut dapat dipandang sebagai keluarga yang memberikan teladan hidup beriman yang sempurna.

3. Cerita ini dimaksudkan sebagai kisah teladan bahwa ketaatan kepada hukum Allah lebih utama daripada hidup itu sendiri. Ketaatan akan Allah dan perintah-Nya membuat para tokoh iman ini berani mengorbankan nyawa mereka. Segala bujuk rayu seperti kekayaan dan kebahagiaan duniawi serta pelbagai jabatan (2Mak 7:25) tidaklah mempan untuk menggoyahkan orang yang sungguh memiliki ketaatan iman yang sempurna.

4. Masing-masing dari ketujuh anak itu mengajukan alasan mengapa rela mati:

a. Lebih baik mati daripada melanggar hukum (2Mak 7:2)

b. Raja dapat membunuh mereka, tetapi Allah akan membangkitkan mereka dari mati (2Mak 7:9)

c. Raja dapat menganiaya mereka, tetapi Allah akan memulihkan luka-luka tubuh mereka (2Mak 7:11)

d.Hidup mereka akan dibangun kembali, sedangkan hidup raja tidak (2Mak 7:14)

e. Allah tidak akan meninggalkan umat-Nya yang setia, tetapi akan menyiksa raja dan bangsanya (2Mak 7:16-17)

f. Mereka bersedia menderita sebagai silih karena berdosa sebagai bangsa (2Mak 7:18-19)

g. Kematian seorang yang dengan tegar membela imannya, membawa keselamatan bagi seluruh bangsanya (2Mak 7:37-38)

5. Peranan seorang ibu dalam kisah ini juga tampak nyata, bahkan penting dalam memberikan semangat serta menyiapkan anak-anaknya untuk berani menyambut kematian mereka. Ibu mendorong anak-anaknya untuk tetap setia dengan mengingatkan mereka akan kekuasaan Allah untuk mencipta dan memulihkan kehidupan (2Mak 7:22-23.27-29)

6. Sebagai seorang ibu, ia menyadari bahwa hidup manusia merupakan suatu anugerah yang diberikan Tuhan, yang diberikan sejak dalam kandungan, meskipun hidup itu sendiri perlu diperjuangkan. Akan tetapi, berhadapan dengan ancaman yang menjauhkannya dari hukum Allah, hidup itu harus dikorbankan demi kesetiaan dan ketaatan kepada-Nya agar kebangkitan badan dan kehidupan kekal diterimanya kembali.

7. Mati sebagai martir mengubah hidup dan membuahkan kehidupan karena kesetiaan kepada Allah dan berkebalikan dengan raja yang melawan Allah akhirnya mengalami kekalahan dan kematian.

Sharing

Beberapa pertanyaan yang bisa membantu, misalnya:

1. Apakah pokok masalah yang dihadapi oleh ibu dan ketujuh pemuda yang ada dalam kisah tersebut? Bagaimana ibu dan ketujuh anaknya itu menanggapi permasalahan tersebut? Mengapa ibu dan ketujuh anaknya tersebut berani untuk mati?

2. Siapakah ‘raja Antiokhos” untuk zaman sekarang ini?

3. Makan daging babi pada waktu itu diharamkan, dianggap melanggar perintah hukum Taurat. Pelanggaran macam apakah yang menjadi godaan bagi kita di zaman sekarang?

4. Bagaimana cara kita membangun kesetiaan dan keberanian sebagai saksi iman di zaman ini?

5. Bagaimana peranan atau cara konkrit Anda dalam membimbing dan meneguhkan iman anak?

Peneguhan

1. Keluarga merupakan basis utama hidup beriman setiap anggotanya. Mendidik setiap anggota agar memiliki iman yang kuat di zaman ini merupakan tanggung jawab orang tua pertama-tama seperti yang dilakukan oleh ibu dalam kisah Makabe tersebut kepada ketujuh anaknya.

2. Keberanian membela ketaatan kepada Allah dan perintah-Nya membutuhkan semangat kemartiran (kesaksian iman yang ditandai dengan pengorbanan diri) dalam hidup kita: Kemartiran dalam hal meninggalkan egoisme, kemartiran dalam melayani tanpa pamrih, kemartiran untuk mengembangkan cinta kepada Allah dan sesama.

3. Semangat kemartiran ini didasari pada harapan akan kebangkitan dan kehidupan kekal yang disediakan Allah dalam Yesus Kristus. Kita berjuang untuk setia kepada Allah di dunia ini supaya kita memperoleh (pantas menyambut) ganjaran surgawi yang disediakan-Nya bagi kita.

Sumber: BKS 2009 — KOMISI KITAB SUCI KAS

http://renunganpagi.blogspot.com

September 15, 2009 at 12:12 am Tinggalkan komentar

Bulan Kitab Suci Keuskupan Agung Semarang

Pertemuan I KEBERSAMAAN MENEGUHKAN IMAN

Pengantar

Saudara-saudari terkasih, dunia dewasa ini penuh dengan tawaran dan tantangan yang tidak selalu sejalan dengan iman. Pada saat dibaptis, kita telah berjanji untuk setia pada iman dan menjadi manusia baru yang berani menolak segala hal yang jahat. Dengan iman yang teguh kita diharapkan senantiasa mengarahkan diri pada kehidupan kekal.

Oleh karena itu, iman mesti dikembangkan, baik secara pribadi maupun dalam kebersamaan. Iman kita semakin diperteguh di dalam kebersamaan. Contohnya, dalam hidup bersama di lingkungan, biasanya umat yang jarang berkumpul mudah sekali larut dalam godaan duniawi. Contoh lain, dalam hidup doa, bila tidak diwaspadai, Allah menjadi semacam ‘berhala’ yang diharuskan memberikan segala permintaan manusia. Apalagi, jika permohonan itu disertai dengan ‘ritual’ doa tertentu, atau semacam mengucapkan ‘mantra’ doa tertentu.

Pertanyaan besar muncul di sana, “Siapakah Allah itu bagiku?” serta “Siapakah aku ini bagi Allah?” Dua pertanyaan tersebut berkaitan erat dengan pemahaman kita mengenai iman dan bagaimana kita menghayati iman.

Pada kesempatan ini, kita akan belajar dari Kitab Makabe, mengenai teladan orang beriman yang berpegang teguh pada iman dan sungguh memperjuangkan apa yang diimaninya. Dalam pertemuan ini, akan kita renungkan awal dari perjuangan Matatias beserta anak-anaknya untuk melawan raja Antiokhus Epifanes yang dengan sewenang-wenang telah menghina agama mereka dan memaksa agar mereka murtad.

Penyajian materi

a. Pembacaan Teks Kitab Suci (1 Makabe 2:1-22.27-31)

1.Pada waktu itu Matatias bin Yohanes bin Simeon, seorang imam dari keluarga Yoarib, berangkat dari Yerusalem dan menetap di kota Modein.

2.Matatias mempunyai lima anak, yaitu: Yohanes dengan sebutan Gadi,

3.Simon dengan sebutan Tasi,

4.Yudas dengan sebutan Makabe,

5.Eleazar dengan sebutan Avaran dan Yonatan dengan sebutan Apfus.

6.Melihat semua kekejian yang terjadi di Yerusalem dan Yehuda

7.maka berkatalah Matatias: “Celakalah aku ini! Apakah aku dilahirkan untuk menyaksikan keruntuhan bangsaku dan Kota Suci dan berdiam saja di sini sementara kota itu sudah diserahkan kepada musuh dan Bait Suci sudah di tangan orang-orang asing?

8.Bait Allahnya sudah menjadi seperti orang yang terhina.

9.Perkakasnya yang mulia sudah diangkut sebagai jarahan. Anak-anaknya dan kaum mudanya sudah dibunuh di lapangan-lapangannya oleh pedang musuh!

10.Bangsa manakah belum mengusirnya dari warisan kerajaan dan belum merampasinya?

11.Segenap perhiasannya sudah diambil. Dari pada merdeka mereka sekarang sudah menjadi sahaya belaka!

12.Lihatlah, apa yang kudus bagi kita, segenap keindahan dan kemuliaan kita sudah dipunahkan serta dicemarkan oleh orang asing.

13.Apa gunanya hidup bagi kita lagi?”

14.Lalu Matatias serta anak-anaknya menyobek pakaian mereka dan mengenakan kain karung dan sangat berkabung.

15.Kemudian para pegawai raja yang bertugas memaksa orang-orang Yahudi murtad datang ke kota Modein untuk menuntut pengorbanan.

16.Banyak orang Israel datang kepada mereka. Adapun Matatias serta anak-anaknya berhimpun pula. 17.Pegawai raja itu angkat bicara dan berkata kepada Matatias: “Saudara adalah seorang pemimpin, orang terhormat dan pembesar di kota ini dan lagi didukung oleh anak-anak serta kaum kerabat saudara. 18.Baiklah saudara sekarang juga maju ke depan sebagai orang pertama untuk memenuhi penetapan raja, sebagaimana telah dilakukan semua bangsa, bahkan orang-orang Yehuda dan mereka yang masih tertinggal di Yerusalem. Kalau demikian, niscaya saudara serta anak-anak saudara termasuk ke dalam kalangan sahabat-sahabat raja dan akan dihormati dengan perak, emas dan banyak hadiah!”

19.Tetapi Matatias menjawab dengan suara lantang: “Kalau pun segala bangsa di lingkungan wilayah raja mematuhi seri baginda dan masing-masing murtad dari ibadah nenek moyangnya serta menyesuaikan diri dengan perintah-perintah seri baginda,

20.namun aku serta anak-anak dan kaum kerabatku terus hendak hidup menurut perjanjian nenek moyang kami.

21.Semoga Tuhan mencegah bahwa kami meninggalkan hukum Taurat serta peraturan-peraturan Tuhan.

22.Titah raja itu tidak dapat kami taati dan kami tidak dapat menyimpang dari ibadah kami baik ke kanan maupun ke kiri!”

2:27 Lalu berteriaklah Matatias dengan suara lantang di kota Modein: “Siapa saja yang rindu memegang hukum Taurat dan berpaut pada perjanjian hendaknya ia mengikuti aku!”

28.Kemudian Matatias serta anak-anaknya melarikan diri ke pegunungan. Segala harta miliknya di kota ditinggalkannya.

29.Kemudian turunlah ke padang gurun banyak orang yang mencari kebenaran dan keadilan.

30.Mereka sendiri serta anak-anak, isteri-isteri dan ternaknya menetap di sana. Sebab mereka dianiaya oleh yang jahat.

31.Dalam pada itu telah diberitakan kepada para petugas raja dan kepada pasukan yang berada di Yerusalem, di Kota Daud, bahwa orang-orang yang mempermudah perintah raja telah turun ke persembunyian di gurun.

b. Pendalaman Teks

1. Sebelum melakukan penafsiran teks kita perlu memperhatikan struktur dan dinamikanya. Kisah awal dari perjuangan keluarga Matatias ini (1 Makabe 2:1-22.27-31) dapat dibagi menjadi tiga bagian besar. Bagian pertama memaparkan adanya keprihatinan atas situasi dan kondisi yang terjadi (ayat 1-12), membangun tekad untuk mengatasi keprihatinan (ayat 14-21), melakukan tindakan yang nyata (ayat 27-31).

2. Keprihatinan atas situasi dan kondisi yang terjadi (ayat 1-12):

Bangsa Israel pada zaman penjajahan raja Antiokhus IV Epifanes mengalami penindasan dan hambatan dalam hidup beragama. Hambatan terhadap kehidupan beragama dimulai dengan pencemaran terhadap kota Yerusalem beserta Bait Suci. Banyak orang terbunuh demi iman di kota Yerusalem. Kota kudus bagi umat Yahudi itu telah dihancurkan dan dijadikan kota kafir yang penuh dengan patung dewa-dewi bangsa Yunani. Yang paling menyedihkan bagi Matatias adalah pencemaran terhadap Bait Suci yang berada di pusat kota Yerusalem dan pada waktu itu menjadi tempat terkudus bagi bangsa Yahudi. Peralatan ibadat di Bait Suci yang terdiri dari emas serta logam berharga telah dijarah. Tempat kudus itu dijadikan kuil dewa-dewi. Kita dapat membayangkan kepedihan hati Matatias dan anak-anaknya yang begitu peduli pada kekudusan Allah dan kesalehan umat beriman. Saat itu, tidak ada lagi tempat mereka beribadat dan bertemu bersama di hadapan Allah. Bangunan yang mereka hormati sebagai tempat kediaman Allah telah menjadi panggung penyembahan berhala. Korban-korban bakaran yang dipersembahkan untuk memuliakan Allah telah digantikan dengan korban bakaran bagi dewa-dewi asing. Dengan hati sedih Matatias meratap: “Lihatlah, apa yang kudus bagi kita, segenap keindahan dan kemuliaan kita sudah dipunahkan serta dicemarkan oleh orang asing. Apa gunanya hidup bagi kita lagi?” (ayat 12-13)

3. Tekad untuk mengatasi keprihatinan (ayat 14-21):

Apa reaksi Matatias dan anak-anaknya terhadap penindasan hidup beragama dan pencemaran simbol-simbol iman itu? Mereka sadar bahwa harga diri mereka sebagai bangsa yang berdaulat dan beriman kepada Allah telah diinjak-injak bangsa asing. Matatias dan anak-anaknya menyobek pakaian mereka dan mengenakan pakaian kabung. Menyobek pakaian adalah tanda dari kesedihan yang mendalam. Mengenakan kain kabung (dari karung) merupakan laku prihatin, tanda pertobatan dan perendahan diri di hadapan Allah untuk memohon pertolongan-Nya. Matatias sebagai orang beriman yakin bahwa apa yang terjadi pada mereka merupakan sebuah peringatan dari Allah karena dosa-dosa yang telah mereka lakukan. Untuk itulah mereka perlu bertobat dan mohon pengampunan Allah. Salah satu tindak lanjut dari pertobatan adalah bertekun dalam iman dan membela iman dengan jiwa raganya. Di hadapan utusan raja yang membujuknya agar menaati perintah raja untuk mengingkari imannya, Matatias berkata: “Semoga Tuhan mencegah bahwa kami meninggalkan hukum Tuhan serta peraturan-peraturan Tuhan” (ayat 21). Dengan gagah berani dia menolak perintah raja dan bersama anak-anaknya bertekad untuk tetap setia pada hukum Tuhan, warisan iman nenek moyangnya. Keluhan dan ratapan saja tidak cukup. Matatias dan anak-anaknya berniat untuk mengatasi keprihatinan bangsanya dengan berbuat sesuatu yang nyata.

4. Tindakan nyata untuk setia pada Taurat dan membela iman pada Tuhan (ayat 27-31):

Matatias kemudian menyerukan gerakan perlawanan terhadap raja dan para pasukannya dengan cara gerilya. Bagi Matatias, perlawanan dengan cara mengangkat senjata merupakan wujud nyata dari kesetiaan mereka pada hukum Taurat dan perjanjian yang telah dilakukan Tuhan dengan nenek moyang mereka. Mengapa Matatias memakai kekerasan untuk melawan kekerasan? Untuk zaman itu, sikap dan tindakan Matatias dapat dipahami karena Antiokhus IV Epifanes bukan hanya menghambat hidup beragama tetapi juga melakukan penjajahan yang kejam. Matatias tahu bahwa di antara kaum sebangsanya ada yang memilih mati sebagai martir demi iman mereka. Namun dia tidak mau mati dengan cara pasif semacam itu. Dia bersedia mati demi iman tetapi lewat perang. Mati demi iman dengan senjata di tangan adalah pilihan hidupnya. Meskipun begitu dia tetap menghargai orang-orang sebangsanya yang bersedia mati tanpa perlawanan fisik. Dalam 1Mak 2:32-39 dikisahkan tentang orang-orang Yahudi yang diserang oleh pasukan raja Antiokhus pada hari Sabat. Mereka tidak melakukan perlawanan sama sekali karena pada hari Sabat orang Yahudi dilarang untuk melakukan pekerjaan. Kira-kira ada seribu orang mati dibunuh tanpa perlawanan karena mereka bertekad untuk setia pada hari Sabat. Sadar bahwa cara itu akan dapat memunahkan pasukannya, Matatias mengambil keputusan untuk tetap melakukan perlawanan jika mereka diserang pada hari Sabat. Mengenai hal ini dapat kita baca 1Mak 2:40-41.

Dengan keputusan itu, Matatias berjuang keras untuk mengusir penjajah dan mengembalikan kejayaan bangsanya sebagai bangsa berdaulat serta beriman pada Tuhan. Mengajak anak-anaknya dan semua orang yang bersedia berjuang dengannya, Matatias melarikan diri ke padang gurun. Di sana ia mulai menyusun kekuatan untuk melawan penjajah bangsanya dengan perang gerilya. Dalam kisah-kisah selanjutnya, perjuangan Matatias yang dilanjutkan oleh anak-anaknya itu, terutama di bawah pimpinan Yudas Makabe, berhasil mengusir penjajah dan mengembalikan kedaulatan serta kekudusan Allah di tengah bangsanya. Di bawah pemerintahan keturunan Matatias (nantinya dikenal sebagai Hasmone) bangsa Yahudi mengalami kemerdekaan selama hampir 100 tahun. Pada tahun 63 sebelum Masehi Pompeius menguasai Palestina, dan bangsa Yahudi kembali jatuh di bawah penjajahan bangsa asing. Kali ini penjajahnya adalah bangsa Romawi, sebuah bangsa yang mulai tumbuh sebagai negara adidaya. Kejayaan penerus Aleksander Agung mulai surut dan peran mereka kini digantikan oleh bangsa Romawi.

5. Dalam perjuangan Matatias dan keluarganya, iman menjadi harta yang tak ternilai harganya. Mereka rela membela harta itu dengan apa yang mereka miliki. Dalam diri Matatias dan keluarganya, kita dapat melihat bagaimana kecintaan akan Allah memang sungguh kuat. Ayat 20 menegaskan hal ini, bahwa Matatias dan keluarganya berjanji untuk hidup sesuai dengan ‘perjanjian nenek moyang kami’, yaitu taat kepada hukum Taurat serta peraturan-peraturan Tuhan. Demi perjuangan mempertahankan iman dan tradisi bangsanya, keluarga ini bahkan rela untuk pergi meninggalkan segala harta yang mereka miliki. “Semoga Tuhan mencegah bahwa kami meninggalkan hukum Taurat serta peraturan-peraturan Tuhan,” demikian doa Matatias.

c. Sharing

1. Hal-hal apa sajakah yang menjadi keprihatinan iman di zaman ini? Hambatan untuk praktek hidup beragama memang kita rasakan. Namun, keprihatinan iman jauh lebih luas dari itu. Konsumerisme (orientasi pada membeli dan memakai apa yang tersedia), materialisme (orientasi pada materi), hedonisme (orientasi pada kenikmatan duniawi), dan sebagainya dapat menjadi ancaman bagi iman. Kita sharingkan bersama, tantangan-tantangan iman apa sajakah yang menjadi keprihatinan kita di zaman ini?

2. Bagaimanakah kita sendiri menghadapi tantangan-tantangan seperti itu?

3. Bagaimana kita bersama-sama bisa menjaga iman kita dari serbuan nilai atau semangat hidup yang merongrong nilai iman dan kasih itu?

4. Marilah kita mencermati kehidupan komunitas lingkungan kita. Apakah selama ini kita sudah menghargai kebersamaan yang kita miliki dalam iman untuk saling mengembangkan, atau malah kita menjadi pribadi yang tidak mau peduli satu dengan yang lain, hanya mementingkan urusan pribadi semata? Apa yang bisa kita buat dengan pengalaman-pengalaman itu bagi perkembangan iman dalam komunitas kita?

5. Apa yang perlu dan harus kita buat bersama, bila komunitas kita juga mengalami permasalahan bersama seperti komunitas Matatias? Bagaimanakah kita bisa mempertahankan iman di tengah himpitan zaman kini? Situasi dan kondisi kita tidak memerlukan perjuangan membela iman dengan cara perang seperti di zaman Makabe. Apakah ada cara lain yang lebih sesuai dengan zaman kita sekarang untuk membela dan mempertahankan iman?

Sumber : http://renunganpagi.blogspot.com

September 14, 2009 at 10:15 pm 1 komentar

Perjuangan Hidup Dalam Keluarga

BKS KAJ 2009

BKS KAJ 2009

Pengantar :

Dalam pertemuan keluarga di Meksiko tahun ini, Paus Benediktus XVI mengingatkan bahwa keluarga dipangil untuk menghayati sikap saling mencintai, menghormati kebenaranm, keadilan, kesetiaan dan kerja sama, pelayanan dan membantu yang lain. Kiranya amanat Paus tersebut didasarkan pada panggilan dan tugas luhur hidup berkeluarga untuk menjadi sakramen cinta dan belas-kasih Allah di dunia ini

Dalam renungan kedua ini kita diajak untuk berjuang bersama sebagai keluarga dengan sehati, sejiwa dan satu tujuan. Lewat keluarga Tobit dan Hana kita bisa belajar bagaimana mereka yang dipilih dan hidup saleh, tetap berjuang untuk mengatasi berbagai persoalan keluarga mereka

Bacaan Kitab Suci :

Tobit 2 : 9 – 14

Tob 2:9 Pada malam itu juga aku membasuh diriku, lalu pergi ke pelataran rumah dan tidur dekat pagar temboknya. Mukaku tidak tertudung karena panas.

Tob 2:10 Aku tidak tahu bahwa ada burung pipit di tembok tepat di atas diriku. Maka jatuhlah tahu hangat ke dalam mataku. Muncullah bintik-bintik putih. Akupun lalu pergi kepada tabib untuk berobat. Tetapi semakin aku diolesnya dengan obat, semakin buta mataku karena bintik-bintik putih itu, sampai buta sama sekali. Empat tahun lamanya aku tidak dapat melihat. Semua saudaraku merasa sedih karena aku. Dua tahun lamanya aku dipelihara oleh Ahikar sampai ia pindah ke kota Elumais.

Tob 2:11 Di masa itu isteriku Hana mulai memborong pekerjaan perempuan.

Tob 2:12 Pekerjaan itupun diantarkannya kepada para pemesan dan ia diberi upahnya. Pada suatu hari, yaitu tanggal tujuh bulan Dustus, diselesaikannya sepotong kain, lalu diantarkannya kepada pemesan. Seluruh upahnya dibayar kepadanya dan ditambah juga seekor anak kambing jantan untuk dimakan.

Tob 2:13 Tetapi setiba di rumahku maka anak kambing itu mengembik. Lalu isteriku kupanggil dan berkata: “Dari mana anak kambing itu? Apa itu bukan curian? Kembalikanlah kepada pemiliknya! Sebab kita tidak diperbolehkan makan barang curian!”

Tob 2:14 Sahut isteriku: “Kambing itu diberikan kepadaku sebagai tambahan upahku.” Tetapi aku tidak percaya kepadanya. Maka kusuruh kembalikan kepada pemiliknya — Karena perkara itu aku merah padam karena dia ! — Tetapi isteriku membantah, katanya: “Di mana gerangan kebajikanmu ? Di mana amalmu itu ? Betul, sudah ketahuan juga gunanya bagimu !”

Mencermati Kitab Suci :

Pertanyaan pendalaman teks Kitab Suci

  • Apa yang terjadi dalam keluarga Tobit dan Hana ?
  • Bagaimana cara mereka mengatasi persoalan rumah tangga mereka ?
  • Bagaimana cara Tobit mengandalkan diri dan keluarganya kepada Tuhan ?

Butir-butir permenungan :

  • Setiap keluarga mengalami tantangan dan kesulitan, bahkan dalam keluarga Tobit yang saleh sekalipun. Tobit kejatuhan tahi burung yang membuatnya menjadi buta. Hal ini membuat sedih seluruh keluarga. Tobit tidak dapat lagi mencari nafkah. Istrinya, Hana, menggantikan dia mencari nafkah
  • Kebutaan Tobit tidak saja membuatnya buta secara jasmani, hal itu membuat dia mudah curiga dan tidak percaya kepada istrinya. Karena tidak bisa melihat, Tobit mengira bahwa kambing yang dibawa istrinya adalah hasil curian. Relasi antara anggauta keluarga menjadi tidak harmonis lagi
  • Apa yang dilakukan Tobit ? Dalam kebutaannya dia mengungkapkan keluh kesalnya kepada Tuhan (3 : 1-6). Dalam doanya Tobit mengandalkan Tuha sebagai hakim yang adil. Ia tetap memohon belas-kasih Tuhan. Ia tetap percaya bahwa Tuhan akan mengabulkan doanya. Tobit tidak menyembunyikan apapun dari Tuhan. Ia mengungkapkan doanya dengan jujur
  • Apa yang terjadi ? Tuhan mendengarkan doa dan keluh kesah Tobit. Allah mengutus malaikatNya, Rafael, untuk menyembuhkan Tobit (3 : 17). Rupanya doa jujur seseorang memiliki daya dan kekuatan. Berdoa bersama dalam keluarga memiliki kekuatan yang lebih lagi. Allah kita adalah Allah yang peduli pada persoalan dan masalah keluarga kita

Membangun niat :

  • Belajar dari keluarga Tobit dalam menghadapi musibah, apa yang dapat kita lakukan apabila keluarga kita sedang mendapatkan musibah ? Sejauh manakah kita menyandarkan diri kita ke dalam tangan Tuhan ?
  • Hal-hal atau kebiasaan apa saja yang dapat dibuat dalam keluarga agar iman kepada Tuhan tetap bertumbuh dan berkembang ?

Bahan dari : Bulan Kitab Suci 2009 KAJ – KKKS KAJ

September 10, 2009 at 3:31 pm Tinggalkan komentar

Older Posts


Pengunjung :

  • 49.958

Langganan :

Ad Maiorem Dei Gloriam